#KerjaCerdas #KerjaTuntas

Fakultas Syariah, 14 Oktober 2024 – Dekan Fakultas Syariah IAIN Manado, Prof. Dr. Rosdalina Bukido, M.Hum., memimpin rapat penting yang diadakan di lantai satu gedung Fakultas Syariah. Rapat tersebut membahas sejumlah agenda strategis, dimulai dengan apresiasi dari Dekan kepada tim borang Prodi Hukum Keluarga yang telah bekerja lembur dalam menyelesaikan borang akreditasi. “Kita tinggal menunggu waktu yang tepat untuk submit, dan semoga kita bisa meraih predikat unggul,” ungkap Prof. Rosdalina dalam rapat.

Selanjutnya, rapat juga membahas beberapa kegiatan yang belum terlaksana, di antaranya Penyuluhan Hukum oleh LKBH, Klinik Publikasi Ilmiah, Kuliah Tamu Program Studi, Pengelolaan Website Fakultas, Peringatan Dies Natalis, dan Akreditasi Jurnal. Tim diminta segera menyiapkan pelaksanaan kegiatan tersebut agar berjalan sesuai rencana.

Dekan juga menyampaikan pentingnya persiapan menjelang Wisuda Fakultas Syariah yang akan berlangsung pada bulan November 2024, serta persiapan memperingati Hari Santri. Selain itu, isu mengenai pelanggaran pegawai juga turut dibahas, dengan penekanan pada pentingnya kedisiplinan dan profesionalisme dalam bekerja.

Rapat ini dihadiri oleh para Wakil Dekan, yakni Dr. Muliadi Nur, M.H., Dr. Nenden H. Suleman, M.H., dan Dr. Frangky Suleman, M.HI., serta Kabag TU Silva Basuki, M.Pd., Kasubag Wira Kostradi, S.T., Kaprodi Hukum Keluarga Wira Purwadi, M.H., Kaprodi Hukum Ekonomi Syariah Nurlaila Isima, M.H., Sekprodi Hukum Keluarga Syahrul Subeitan, M.H., Ketua Gugus Kendali Mutu (GKM) Kartika S. Amiri, M.H., serta JFT dan tenaga kependidikan lainnya seperti Mohamad Fitri Adam, S.HI., Taufik Ulias, M.H., dan Iftirani, S.E. (Adm/TU)

#Fasya #KerjaCedas #KerjaTuntas


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder